Thursday, December 17, 2015

Marina - Hydro Cool Gel Lotion UV White

Dear awesome readers,

Bulan kemarin Marina baru saja meluncurkan varian terbaru Body Lotion-nya, and yes it's Gel Lotion! Suatu kebahagian tersendiri karena aku diundang dalam blogger gathering yang juga event launching produk terbaru dari Marina yang bernama Hydro Cool Gel Lotion. Event ini juga dihadiri oleh duo cantik Brand Ambassador Marina yaitu Juara Panahan Internasional Dellie Threesyadinda dan Aktris muda Shireen Sungkar. Mau tahu keseruan blogger gathering bareng Marina dan review produknya? Yuuuk lanjut baca!


Sebagai brand yang paling mengerti perempuan muda Indonesia, Marina, salah satu merek dari Tempo Scan menghadirkan inovasi terbaru Marina Hydro Cool Gel Lotion yang mengandung seaweed, lime dan vitamin B3 sebagai salah satu varian Marina UV White. Marina Hydro Cool Gel Lotion adalah solusi perawatan kulit yang mampu memberi hidrasi dingin, cepat meresap dan tidak lengket. Inovasi terbaru Marina ini memberikan kesegaran dan rasa nyaman pada kulit, serta mengembalikan semangat perempuan muda Indonesia untuk bersinar dengan prestasi terbaiknya.

Kulit merupakan lapisan paling luar tubuh yang perlu mendapatkan perhatian ekstra. Terlebih lagi udara panas di siang hari, debu dan polusi bisa menyebabkan kulit terasa gerah, kehilangan kesegaran dan tidak nyaman, apalagi bagi mereka yang menggunakan pakaian tertutup. Padahal, padatnya aktivitas menuntut perempuan muda Indonesia untuk senantiasa cantik, segar dan penuh percaya diri sepanjang hari. Sayangnya, banyak perempuan muda Indonesia belum sepenuhnya sadar akan kondisi ini. Riset Marina terhadap 1300 perempuan Indonesia menunjukan bahwa baru satu dari lima perempuan yang sadar pentingnya menjaga kesegaran dan rasa nyaman pada kulit. Sisanya tidak menyadari pentingnya mengulang penggunaan lotion di sela-sela aktivitasnya. Perempuan muda Indonesia membutuhkan cara cepat untuk mendapatkan kulit cantik dan menciptakan mood yang menyenangkan sepanjang hari.  

Di dalam kegiatan Press Launching ini, Group Product Manager Marina Elfia Rahmi menjelaskan bahwa Marina Hydro Cool Gel Lotion memiliki kadar air yang tinggi, sehingga mampu memberikan hidrasi dingin, cepat meresap dan tidak lengket. “Kami yakin produk ini dapat mengembalikan kesegaran dan rasa nyaman di kulit agar perempuan muda Indonesia siap bersinar dan meraih prestasi terbaiknya. Marina Hydro Cool Gel Lotion juga mengandung seaweed, lime, dan vitamin B3, serta diperkaya UV Protection yang dapat menutrisi, mencerahkan, serta melindungi kulit dari berbagai kondisi yang menyebabkan rasa tidak nyaman saat beraktivitas.”
Event Blogger Gathering bareng Marina ini super duper seru. Bukan hanya launching produk tapi juga ada aktifitas menyenangkan lainnya seperti games mengasah kreatifitas. Kebetulan aku dipilih sebagai pemenang dalam salah satu games di event tersebut, so happy!

Gel Lotion sangat ringan yang CEPAT MEARESAP, TANPA RASA LENGKET.

Marina UV White Hydro Cool ini memiliki 2 ukuran yang berbeda, yaitu ukuran 100 ml dan 200 ml. Karena formulanya yang non sticky alias tidak lengket, gel lotion ini cocok banget untuk digunakan berkali-kali untuk menjaga kelembaban kulit kita saat beraktifitas seharian.

  • Biowhitening Complex paduan Vitamin B3, Seaweed & Lime menutrisi kuit gelap sehingga cerah merata.
  • UV Protection melindungi kulit dari sinar matahari.

    Aku sudah pakai gel lotion ini berkali-kali dan dari pengalaman aku pribadi hasilnya sangat nyaman di kulit. Gel nya cepat meresap dan benar-benar tidak meninggalkan rasa lengket, teksturnya tidak terlalu kental (gel) ada sensasi dingin saat diusapkan di kulit dan aromanya nyaman di hidung.

    Sekian review singkat dari aku, semoga berguna untuk kalian. Yuuuk sekarang coba sendiri!

    Have a nice day & see you!


    2 comments:

    1. aromanya gimana sis? aku pernah pake marina youthful ga suka wangiya >.<

      ReplyDelete
      Replies
      1. Wanginya lumayan enak (buat aku sih), ada wangi limenya, tapi gak ganggu. Aku malah suka wangi yang youthful hehe :D

        Delete